YG Merilis Pernyataan Setelah Fans BLACKPINK Mengajukan Tuntutan Di Depan Kantor Pusat YG Entertanment
Akhirnya, YG Entertainment telah menanggapi protes penggemar tentang aktivitas BLACKPINK.
Pada 16 Desember, fans BLACKPINK mengutarakan tuntutan mereka kepada YG memakai truk dengan papan reklame di sekitar markas YG di Distrik Mapo, Seoul. Sebuah papan iklan elektronik di truk menunjukkan video yang merinci permintaan spesifik para penggemar. Beberapa permintaan termasuk merilis 2 comeback di setiap tahun, melaksanak proyek solo member yang dijanjikan, lebih banyak kegiatan domestik seperti acara TV dan radio, serta menghadiri acara musik akhir tahun.
I hope this conveys to the girls that we will never leave them and to YG not to mess with blinks, we don't play btch.#YG는_블링크의_요구사항을_들어주세요 #BLINKSDemandForBLACKPINK @ygofficialblink pic.twitter.com/D4bQ8fKBzk
— #로제 fansé (@roseyloopvotes) December 16, 2019
Kembalinya BLACKPINK yang terbaru adalah pada bulan April dengan merilis Kill This Love, dan sejak itu memfokuskan pada tur dunia mereka dan kegiatan luar negeri lainnya. Jennie adalah satu-satunya anggota yang mempromosikan proyek solo dengan lagu berjudul SOLO.
Pada sore hari, YG merilis pernyataan sebagai berikut:
"YG selalu mendengarkan keprihatinan penggemar tentang semua artis kami termasuk BLACKPINK.
BLACKPINK telah berhasil menyelesaikan tur dunia mereka tahun ini yang terdiri dari 32 konser di empat benua dan 23 kota, dan mereka saat ini sedang dalam persiapan Doom tour di Jepang. Pada saat yang sama, mereka sedang merekam beberapa lagu baru di studio.
Kami meminta Anda untuk mengirim dukungan hangat kepada BLACKPINK, karena mereka bekerja keras untuk mempersiapkan album baru mereka yang akan di rilis pada awal 2020.
Kami semua di YG ingin menyampaikan terima kasih yang terdalam kepada penggemar atas umpan balik dan dukungan, dan kami akan selalu melakukan yang terbaik untuk menghadirkan musik terbaik yang ditawarkan YG."
Terkait: BLACKPINK YG Entertainment Sumber https://indofankor.blogspot.com/